Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sekjen NATO Dukung Serangan Ukraina di Kursk, Russia

Foto : Washington Post/Kantor Pers Kepresidenan Ukraina v

Sekjen NATO Jens Stoltenberg dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Kyiv pada tanggal 20 April.

A   A   A   Pengaturan Font

BERLIN - Ukraina sepenuhnya memiliki hak untuk melancarkan serangan mendadak ke wilayah perbatasan Kursk Russia sebagai tindakan membela diri, kata kepala NATO Jens Stoltenberg kepada surat kabar Jerman Die Welt.

Serangan yang dilancarkan pada tanggal 6 Agustus mengejutkan Kremlin, Kyiv mengklaim telah merebut puluhan pemukiman dan lebih dari 1.200 kilometer persegi (hampir 500 mil persegi) wilayah.

"Ukraina memiliki hak untuk membela diri. Dan menurut hukum internasional, hak ini tidak berhenti di perbatasan," kata Stoltenberg dalam wawancara dengan Die Welt yang diterbitkan Sabtu (31/8).

"Tentara, tank, dan pangkalan Russia di sana (Kursk) adalah target yang sah berdasarkan hukum internasional."

Serangan itu juga mengejutkan sekutu Kyiv, dengan Stoltenberg mengatakan Ukraina "tidak meninjau rencananya" dengan NATO dan bahwa aliansi militer Barat "tidak memainkan peran apa pun".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top