Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sekda Pemprov DI Yogyakarta Akan Pensiun pada 1 Maret 2023, Pengganti Tunggu Panitia Seleksi dari Pusat

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Sektretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi DIY, Kadarmanta Baskara Aji akan memasuki purna tugas per 1 Maret 2023. Meski demikian, pemilihan panitia seleksi pemilihan Sekda DIY periode selanjutnya masih menanti kebijakan pusat.

"Kami masih menunggu keputusan dari pemerintah pusat terkait seleksi pejabat untuk mengganti Sekda DIY. Panitia seleksi akan melibatkan dua unsur yang yakni BKN dan Kemendagri. Kita tunggu saja rekomendasi dari pusat untuk timnya, nanti diatur dalam SK Gubernur," jelasGubernur DIY, Sultan HB X, di Kepatihan, Yogyakarta, Rabu (28/12).

Sultan berharap seleksi akan diselenggarakan sesuai dengan langkah-langkah yang sudah ada dalam ketentuan. Disinggung soal bakal calon Sekda DIY, Sri Sultan menyebut belum ada calon Sekda DIY. "Kami belum rumuskan siapa saja calonnya, dari lingkup Pemda DIY," kata Sri Sultan.

Sementara, bertindak sebagao perwakilan penerima SK pensiun pada hari ini, Kadarmanta Baskara Aji menyampaikan rasa syukurnya menerima SK pensiun dari Gubernur DIY.

"Saya kira ini momentum yang membanggakan, karena yang menyerahkan Bapak Gubernur (DIY) langsung. Karena tidak semua yang pensiun, SK-nya disampaikanNgarsa Dalem,"jelasnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Eko S
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top