Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sejarah 27 Februari: Hinomaru Ditetapkan Sebagai Bendera Nasional Kapal Dagang Jepang

Foto : Istimewa

Ilustrasi.

A   A   A   Pengaturan Font

Sekitar abad ke-17, jenderal militer di Jepang juga menggunakan tanda matahari untuk membedakan kapal mereka dari yang ada di wilayah lain.

Ketertarikan Jepang pada matahari sendiri tercatat dimulai pada awal abad ke-7, di mana dalam sebuah surat kepada kaisar Tiongkok, kaisar Jepang mengkualifikasikan dirinya sebagai "kaisar dari matahari terbit".

Hal ini didasarkan dari lokasi Jepang yang berada di arah matahari terbit. Karena itulah, orang Jepang mulai menyebut negaranya Nihon atau Nippon, yang secara harfiah berarti "sumber matahari" dan sering diterjemahkan dalam bahasa Inggris sebagai "tanah matahari terbit". Cakram merah ini diketahui juga mewakili dewi matahari dari Shinto Amaterasu, yang dipercayai sebagai nenek moyang dari garis keturunan kekaisaran Jepang.

Singkat cerita, pada tahun 1868 bendera lingkaran merah dengan latar belakang putih diakui sebagai lambang nasional Jepang walaupun tidak resmi. Hinomaru pertama kali digunakan pada gedung-gedung pemerintah pada tahun 1872,

Pada saat itu banyak keluarga biasa dan lembaga swadaya masyarakat juga mengungkapkannya keinginan untuk menampilkan Hinomaru pada masa-masa liburan. Pada tahun-tahun berikutnya, sejumlah pemberitahuan dan dokumen terbuka untuk umum dikeluarkan yang memperkuat Hinomaru berstatus sebagai bendera yang melambangkan Jepang.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top