Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Seberapa Layak Adopsi Hidrogen Hijau?

Foto : Istimewa

Bus bertenaga hidrogen sedang diuji coba di AS.

A   A   A   Pengaturan Font

Perusahaan di AS. sudah bekerja untuk memasukkan hidrogen ke dalam bauran energi melalui jaringan pengiriman gas yang ada.

HyGrid adalah salah satu dari proyek ini, yang didirikan oleh National Grid di Long Island, yang berencana untuk membuat campuran hidrogen hijau hingga 20 persen dengan gas alam untuk didistribusikan melalui sistem distribusi yang ada. Demonstrasi percontohan akan digunakan untuk memanaskan sekitar 800 rumah di wilayah tersebut dan menggerakkan 10 kendaraan kota.

"Banyak penelitian dan proyek telah menunjukkan pencampuran hidrogen di seluruh dunia," kata Gilson.

"Kami telah melakukan studi ilmiah yang ketat tentang bagaimana hidrogen berperilaku, yang telah menunjukkan bahwa campuran hingga 20 persen hidrogen dalam gas alam aman dalam sistem kami," ungkap dia.

Sebelum munculnya gas alam pada 1950-an, lanjut Gilson, beberapa sistem memiliki sekitar 50 persen campuran hidrogen yang mengalir dalam sistem. Selama bertahun-tahun, bahan yang digunakan dalam jaringan distribusi, serta inovasi dalam peralatan penggunaan akhir, telah berubah secara signifikan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top