Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sebanyak 91 rumah warga Sambo-Sigi terendam banjir bandang

Foto : ANTARA/Moh Salam

Sejumlah warga Sambo Kecamatan Dolo Selatan membersihkan rumahnya secara mandiri dari sisa lumpur akibat banjir bandang menerjang dua desa yakni Desa Sambo dan Balongga.

A   A   A   Pengaturan Font

"Harapannya semua masyarakat yang berada di kelompok siaga bencana (KSB) masing-masing desa dapat menangani bencana alam yang terjadi itu," ujar Kabid Bencana BPBD Sigi.

Hingga saat ini hanya ada posko pengungsian di Desa Sambo Kecamatan Dolo Selatan berlokasi di lapangan sepakbola, sementara di desa Balongga tidak ada titik pengungsian warga setempat.

"Kalau untuk titik pengungsian sudah kami upayakan berkomunikasi dengan masyarakat bahwa mereka lebih nyaman tinggal di rumah kerabatnya masing-masing, harapannya jangan sampai warga yang tinggal di rumah kerabatnya membebani keluarga yang ditinggali tadi," kata Ahmad Yani.

Pemerintah kabupaten Sigi melalui Dinas Sosial sudah mendirikan tenda dan posko dapur umum di Desa Balongga untuk membantu kebutuhan makanan warga terdampak banjir bandang di Sambo maupun Balongga.

"Makanya pemerintah membangun dapur umum untuk kebutuhan makanan korban bencana," tutur Kabid Bencana BPBD Kabupaten Sigi.


Redaktur : -
Penulis : Antara, Arif

Komentar

Komentar
()

Top