Sambut Tahun Baru, Catchplay+ Hadirkan Film-film Menarik
film sambut tahun baru
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Catchplay+ bersiap merilis banyak konten baru yang menarik, untuk dihadirkan pada akhir tahun ini bagi masyarakat Indonesia. Konten-konten tersebut diharapkan dapat menjawab tingginya permintaan dari pengguna yang mengharapkan tontonan inspiratif dan berkualitas tinggi untuk dinikmati.
Desember ini, Catchplay+ sejumlah film blockbuster yang telah lama ditunggu-tunggu, termasuk Dune, Don't Breathe 2, Escape Room: Tournament of Champions dan Spider-man: Far from Home. Tayangan unggulan lainnya untuk bulan ini termasuk hits Korea On the Line, produksi lokal Indonesia berjudul Assalammualaikum Calon Imam, dan The Gift.
"Kami senang situasi pandemi sudah menjadi jauh lebih baik. Dengan pulihnya operasi produksi film dan hiburan, kami mengharapkan ada lebih banyak konten baru dan menarik untuk koleksi film kami di tahun 2022," ujar Direktur Pemasaran Catchplay+, Novy Fadillah Sudradjat, dalam keterangan tertulis Minggu (26/12).
Selain bisa membeli film di bagian Single Rentals, pecinta film juga bisa menikmati sebagian besar judul yang ditambahkan setiap bulan, yang termasuk dalam paket Catchplay+ Unlimited yang memungkinkan pelanggan menonton tanpa batas selama periode berlangganan.
Untuk Single Rentals, pengguna dapat menyewa film pilihannya mulai dari 15.000 rupiah (belum termasuk pajak) per judul. Sedangkan untuk kategori Unlimited, pengguna hanya perlu membayar 45.000 rupiah (belum termasuk pajak) per bulan untuk menonton film-film populer tanpa batas di platform ini
- Baca Juga: Tumbuhkan Bisnis UMKM, Teh Pucuk Harum Adakan Festival Kuliner
- Baca Juga: Bintang yang Menuju Kematian
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 4 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim
- 5 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024