Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Menuju Indonesia Maju - Bonus Demografi Modal Sosial Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Sambut Bonus Demografi, Siapkan Lebih Banyak Lapangan Kerja

Foto : Sumber: BPS – Litbang KJ/and

Definisi: Perbandingan antara jumlah penduduk nonproduktif (0-14 dan >65 tahun) dibandingkan dengan jumlah penduduk usia produktif (15-64 tahun). Semakin tinggi Dependency Ratio menunjukkan semakin tinggi beban yang harus ditanggung penduduk produktif untuk membiayai hidup penduduk yang belum produktif.

A   A   A   Pengaturan Font

Harus Serius

Sukamdi menilai gerakan untuk mempersiapkan diri menyambut bonus demografi kurang digaungkan pemerintah. "Di pengembangan SDM (sumber daya manusia), Presiden Jokowi sangat concern dengan sekolah vokasi. Ini tidak bisa dikerjakan biasa-biasa saja, harus serius, luar biasa, dan terhubung dengan industri, terutama industri pertanian perdesaan," kata dia.

Menurut Sukamdi, pertanian perdesaan sebenarnya berpotensi menyerap banyak angkatan kerja, namun sektor ini terabaikan karena macetnya produksi dan industri. Petani jalan sendiri, industri jalan sendiri dengan barang modal impor. Akibatnya, sekolah vokasi pun tidak akan memberi banyak perubahan kalau di fondasi dasarnya, yakni visi industrinya tidak jelas.

Dia menjelaskan kemandirian dan daya saing merupakan inti dari produktivitas ekonomi satu negara. Ketika terjadi ledakan penduduk usia produktif, mereka yang akan mengisi berbagai sektor yang benar-benar berdaya saing dan mandiri. Dengan jumlah penduduk sebesar Indonesia, mau tidak mau bangsa ini harus memiliki sektor pertanian yang mandiri.

Sukamdi menambahkan Indonesia tidak bisa mengandalkan ekonomi perkotaan, sebaliknya hanya ekonomi perdesaan yang mampu menjaga kesinambungan pertumbuhan ekonomi.YK/SB/WP

Penulis : Eko S, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top