Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sambal, si Pedas Penggugah Selera

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Beberapa jenis sambal juga menggunakan tambahan tidak hanya aneka bumbu lain, tetapi juga bahan-bahan makanan lain. Seperti ati atau ampla, kentang, ikan, cumicumi dan lain sebagainya.

Sejarah panjang

Interaksi erat masyatakat Indonesia dengan sambal merupakan sejarah panjang yang sudah berlangsung lama. Setidaknya, sejak abad ke 10, masyarakat nusantara saat itu telah mengenal cabai sebagai salah satu jenis makanan favorit. Cabai juga menjadi komoditas perdagangan penting di masa Jawa kuno.

Meski sambal menjadi salah satu makanan yang lumrah bagi masyarakat Indonesia, namun tanaman cabai yang menjadi bahan baku utama sambal justru diperkenalkan bangsa Portugis. Cabai kemudian di tanam dan dikembangkan di Indonesia hingga keberadaanya saat ini.

Selain itu, melihat asal usulnya, ternyata sambal ini hadir sudah sangat tua. Salah satunya soal sambal ini ada dalam manuskrip Serat Centhini yang dibuat tahun 1814. Sebanyak 46 jenis sambal yang disebutkan dalam manuskrip tersebut, di antaranya adalah sambal kluwak, sambal gocek, sambal trancam congor, serta sambal cempaluk. Selain itu, dalam buku resep lama karya orang Belanda J.M.J Catenius van der Meijden (1903) disebut pula resep sambal bajak.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top