Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Saat Bendera Merah Putih Raksasa Terbentang di Bumi Papua

Foto : Istimewa

Menjelang HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Danrem 174 Merauke melaksanakan pembentangan bersama bendera Merah Putih Raksasa ukuran 30 x 20 meter di titik 0 km di tapal batas Negara.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pada Selasa, tanggal 17 Agustus 2021, Bangsa Indonesia memperingati HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia. Ada banyak kegiatan dan juga cara untuk mengunggah semangat kemerdekaan.

Seperti yang dilakukan jajaran Korem174 Anim Ti Waninggap yang berkedudukan di Merauke, Papua. Jajaran Korem dalam memperingati Hari Kemerdekaan RI, membentangkan bendera Merah Putih berukuran raksasa di titik 0 Kmdi tapal batas negara.

Kegiatan ini dipimpin Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko yang hadir didampingiIbu Renny Bangun Nawoko. Turut hadirDirbinrenproggar Pusenif Kodiklatad Kolonel Inf Andre Clift Rumbayan, Kasrem 174 Merauke Kolonel Arh Hamim Tohari bersama ibu dan para Kasi Korem, Dandim 1707/Merauke serta Klub Sepeda Merauke Army Cycling Club (ACC).

Demikian keterangan tertulis dari Penerangan Korem 174 Merauke yang diterima Koran Jakarta, Rabu (18/8). Ada pun kegiatan pembentangan bendera Merah Putihraksasa di Titik "0" km dilaksanakan di PLBN (Pos Lintas Batas Negara) RI-PNG yang ada di Sota, Kampung Sota, Kabupaten. Merauke, Papua. Setelah itu dilanjutkan dengan acara gowes bersama dengan rute Sota - Merauke berjarak sekitar 76 Km.

"Di momen menjelang HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Danrem 174 Merauke melaksanakan pembentangan bersama bendera Merah Putih Raksasa ukuran 30 x 20 meter, dilanjutkan gowes bersama dalam rangka merajut Kemerdekaan di wilayah perbatasan RI-PNG dengan titik Start PLBN Sota dan Finish di Makodim 1707/Merauke," kata Penerangan Korem 174 Merauke.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top