Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PREDIKSI RUPIAH

Rupiah Lanjutkan Fluktuasi

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dollar AS bakal kembali terfluktuasi, hari ini (17/9), usai libur panjang. Pergerakan rupiah bakal dipengaruhi sejumlah sentimen eksternal dan internal.

Direktur Laba Forexindo Berjangka, Ibrahim Assuaibi melihat pasar bakal merespons serangkaian komentar agresif dari pejabat bank sentral Jepang (BoJ). Selain itu, investor juga menantikan respons Bank Indonesia (BI) terhadap rencana penyesuaian suku bunga acuan di Amerika Serikat (AS).

Menurut Ibrahim, Indonesia juga membutuhkan stimulus. Jika The Fed menurunkan suku bunga, maka akan mendorong BI untuk memotong suku bunga juga.

Dengan demikian berdampak ke mata uang rupiah kembali menguat, inflasi terkendali, perekonomian kembali tumbuh itu dibarengi dengan lowongan kerja yang terus meningkat.

Karenanya, Ibrahim memproyeksikan kurs rupiah terhadap dollar AS dalam perdagangan di pasar uanv antarbank, Selasa (17/9), masih bergerak fluktuatif di kisaran 15.350 - 15.420 rupiah per dollar AS.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top