Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Risma Ingatkan Perempuan Tidak Lepas Tangan Terhadap Pendidikan Anak

Foto : kemensos.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

"Kadang kita lupa bahwa menganggap anak kita sudah dewasa, kemudian kita melepas, padahal mereka masih butuh bimbingan. Misalnya, keluar dari SMP sering kita lepas, saat masih SD mereka baik-baik saja bahkan cenderung jadi anak yang baik, namun kemudian SMP lepas, SMA lepas, ini kasus yang banyak saya temui," kata dia.

Mensos Risma menuturkan bahwa orang tua perlu memperhatikan pendidikan anak secara komprehensif dan tidak sekadar memasrahkan pada lembaga pendidikan. Bahkan, di lembaga pendidikan berbasis agama sekalipun, menurut dia, orang tua tetap perlu menjaga kedekatan dengan anak.

"Tidak bisa kita hanya sepintas, anak sudah saya sekolahkan, sudah saya kursuskan, mengaji, ya mohon maaf, saya menemukan beberapa kasus kemarin saya harus menangani di Cirebon sekian anak diperkosa oleh guru mengajinya. Maksud saya, kita harus sangat dekat dengan anak," kata dia.

Oleh karena itu, Mensos Risma meminta kaum perempuan di seluruh penjuru Tanah Air bergandengan tangan untuk menyelamatkan masa depan anak-anak dari berbagai ancaman yang mengkhawatirkan.

"Setinggi apapun prestasi kita, setinggi apapun jabatan kita, kita adalah tetap kaum perempuan dan istri serta ibu dari anak-anak kita," ucap Mensos Risma mengingatkan. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top