Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengelolaan Anggaran | Pada 2021, Anggaran Kementan Capai Rp1,1 Triliun

Realisasi Anggaran Belum Optimal

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Kepala Biro Perencanaan Kementan, Ketut Kariyasa, menegaskan selama pandemi, lembaga tersebut memang intens berkunjung ke daerah. "Arahan Mentan Syahrul Yasin Limpo sangat jelas. Beliau selalu menekankan penggunaan anggaran yang efisien, harus on the track termasuk anggaran Perjadin. Dan tentunya berdampak pada petani dan pemulihan ekonomi negara," ungkapnya di Jakarta, Minggu (10/4).

Ketut menjelaskan anggaran perjalanan di Kementan sesuai penyampaian Sekjen Kementan pada saat RDP bersama Komisi IV DPR RI sebesar maksimal 10 persen dari anggaran biaya tetap operasional atau 1,1 trilliun rupiah. Itu sesuai dengan rambu-rambu selama ini dalam rangka efisiensi dan efektivitas pengawalan pelaksanaan program.

"Sumber anggaran Perjadin (perjalanan dinas) dari uang rakyat maka setiap rupiah yang dikeluarkan dalam pelaksanaannya haruslah sesuai dengan kebutuhan dan memenuhi kaidah-kaidah pengelolaan keuangan negara, dan itu sudah Kementan lakukan," tegasnya.

Dampak positif dari penggunaan anggaran yang baik dan efisien ini terlihat dari kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi sektor pertanian yang positif. Ekspor komoditas pertanian melonjak signifikan pada 2021 mencapai 625,04 triliun rupiah atau meningkat 38,6 persen persen dari nilai ekspor pada 2020.

Hal lainnya, kata dia, indikator kesejahteraan petani dalam kurun dua tahun terakhir terus naik, Nilai Tukar Petani (NTP) Maret 2022 meningkat 0,42 persen menjadi 109,29. "Semua capaian ini karena seluruh elemen di Kementan bergerak. Turun ke lapangan dan bekerja keras. Hingga hari ini, 11 pangan pokok kita jaga dengan baik. Kita pastikan makanan rakyat cukup ketersediaannya," pungkas Ketut.


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top