Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rayakan Lebaran, Masyarakat Danau Maninjau Gelar Festival Rakik-rakik

Foto : antara

Rakik-rakik sedang berlayar di Danau Maninjau, Kabupaten Agam, Sumbar pada ajang festival rakik-rakik menyambut Lebaran 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kegiatan ini merupakan kegiatan setiap tahun saat datanya Lebaran," katanya.

Ia mengakui, rakik-rakik tersebut dibuat secara bersama-sama oleh masyarakat setempat mulai dari perencanaan pada awal Ramadhan dan dilanjutkan untuk mencari bambu bahan untuk rakik-rakik.

Setelah itu, merangkai bambu tersebut menjadi rakik-rakik dengan berbagai ornamen secara bergotong royong.

"Nilai satu rakik-rakik bervariasi mulai senilai Rp15 juta sampai Rp30 juta sesuai dengan ornamen dan motif. Dana tersebut berasal dari sumbangan perantau dan masyarakat sekitar," kata Rudi Yudistira.

Sementara Wakil Bupati Agam, Irwan Fikri mengapresiasi terlaksananya festival rakik ini, karena anak nagari konsisten melaksanakannya setiap tahun.

'Ini bentuk dukungan nyata dari anak nagari terhadap program Pemkab Agam di bidang pariwisata," katanya.

Ia menambahkan, banyak yang dapat dipetik dari pelaksanaan festival tersebut, terutama adanya jiwa kegotong royongan dan kekompakan.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top