Qatar Resmikan Sistem Kereta Bawah Tanah di Doha
Naik “Metro†l Sejumlah warga Qatar mencoba naik kereta bawah tanah (metro) yang ada di Doha saat peresmian moda transportasi itu pada Rabu (8/5). Sistem kereta metro ini dipersiapkan dalam rangka persiapan Qatar jadi tuan rumah ajang Piala Dunia 2022.
Foto: AFP/Karim JAAFARDOHA - Setelah selama 6 tahun pembangunan, pemerintah Qatar akhirnya bisa meresmikan sistem kereta bawah tanah (metro) pertama di Ibu Kota Doha pada Rabu (8/5). Sistem jaringan kereta metro pertama di Qatar ini sengaja dibuat karena negara ini akan jadi tuan rumah penyelenggaraan pertandingan sepak bola Piala Dunia pada 2022.
"Jalur kereta bawah tanah zona merah, resmi dioperasikan pada Rabu. Jalur kereta bawah tanah ini melayani rute sepanjang pesisir pantai dari Distrik al-Qassar, Doha, hingga Kota al-Wakrah," demikian dilaporkan kantor berita Al Jazeera.
"Ini adalah salah satu megaproyek di Qatar yang juga merupakan moda transportasi terbaru di negeri kami," ucap humas dan direktur komunikasi Qatar Rail, Abdulla Al-Mawlawi.
Qatar rencananya akan mengembangkan lagi sistem kereta metro ini dengan menambah dua zona lagi yang kesemuanya akan rampung pada 2020. Keseluruhan jarak tempuh dari jalur kereta bawah tanah ini jika sudah rampung mencapai 163,8 kilometer.
Kereta metro di Doha ini merupakan yang paling canggih dan mewah pada saat ini. Kereta itu memiliki kecepatan 80 hingga 100 kilometer per jam dan beroperasi secara otomatis tanpa membutuhkan masinis. AlJazeera/I-1
Redaktur: Ilham Sudrajat
Penulis:
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Tiongkok Temukan Padi Abadi, Tanam Sekali Panen 8 Kali
- 2 Cegah Jatuh Korban, Jalur Evakuasi Segera Disiapkan untuk Warga Sekitar Gunung Dempo
- 3 BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Buntut Spanduk Kontroversial
- 4 Ratusan Pemantau Pemilu Asing Tertarik Lihat Langsung Persaingan Luluk-Khofifah-Risma
- 5 Dharma-Kun Berjanji Akan Bebaskan Pajak untuk Pengemudi Taksi dan Ojek Online
Berita Terkini
- Trademark Market 2024 Vol. 2 Siap Digelar Hadirkan Ratusan Brand Lokal
- Kadispenad: Bantuan untuk Distribusi Logistik Pilkada Masih Dilakukan
- Jay Idzes Bermain Penuh Ketika Venezia Ditaklukkan Lecce 0-1
- Kapal Turis Tenggelam di Laut Merah, 28 Korban Berhasil Diselamatkan
- Wan-Bissaka Cetak Gol Perdana, West Ham Tundukkan Newcastle 2-0