Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Puluhan Butir Peluru Aktif Kaliber 11 mm dan 9 mm Diserahkan Pada Prajurit TNI yang Sedang Bertugas di Papua

Foto : Istimewa

Sebanyak 45 butir amunisi aktif kaliber 11 mm dan 9 mm yang diserahkan secara sukarela oleh warga berinisial TN kepada Pos Kout KM 31 Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs di Arso 1 Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom, Papua.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Puluhan butir peluru aktif kaliber 11 mm dan 9 mm diserahkan pada prajurit TNI yang sedang bertugas di Papua. Siapa yang menyerahkan peluru aktif itu? Dan milik siapa peluru tersebut?

Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs, Letkol Inf Muhammad Erfani dalam keterangannyamembenarkan jika pasukan yang dipimpinnya telah menerima penyerahan 45 butir amunisi aktif. Kata Dansatgas, peluru aktif itu diserahkan oleh warga di Papua.

"Ada 45 butir amunisi aktif kaliber 11 mm dan 9 mm yang diserahkan secara sukarela oleh warga berinisial TN kepada Pos Kout KM 31 Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs di Arso 1 Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom, Papua," kata Letkol Erfani dalam keterangannya yang diterima Koran Jakarta, Rabu (13/10).

Menurut Dansatgas, 45 butir amunisi aktif itu terdiri 44 butir amunisi Pistol kaliber 11 mm dan 1 butir amunisi 9 mm itu. Peluru tersebut ditemukan TN saat membersihkan rumah orang tuanya yang merupakan Purnawirawan TNI AD yang saat ini sudah meninggal dunia.

"Penyerahan dilakukan atas kesadaran dan secara sukarela oleh TN, dan diterima langsung oleh Wadan Satgas Mayor Inf Achmad Muzani CH di Pos Kout KM 31," ungkap Dansatgas.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top