Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Prevalensi Stunting Indonesia Harus Bisa Capai Satu Digit

Foto : ANTARA/HaloPuan

Warga mengikuti program pengurangan stunting.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA -Anggota Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Nur Nadlifah mengatakan program percepatan penurunanstunting di Indonesia harus dilakukan secara konsisten dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat agar bisa menurunkan prevalensistunting nasional sampai satu digit.

"Harus bisa satu digit, tidak boleh dua digit. Indonesia itu kepulauan, masyarakatnya luas, kalau 0 persen jalannya masih jauh, tetapi kalau Tuhan sudah menghendaki, ya bisa saja. Intinya, kita harus bisa mencapai satu digit," kata Nur dalam keterangan resmi di Jakarta, Sabtu (29/7).

Menurut dia, permasalahan stunting harus segera dituntaskan dan perlu kerja sama semua pihak, mengingat penyelesaiannya tidak sederhana karena menyangkut pola pikir, pola asuh, dan kebiasaan masyarakat.

"Kalau ditanya komitmen, begitu saya dilantik di DPR RI, yang saya ambil adalah komisi IX karena di situ menangani kesehatan masyarakat, ibu dan anak, juga kependudukan yang di dalamnya ada stunting," ujar dia.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top