Presiden Jokowi Sambut Kunjungan Kaisar Naruhito di Istana Bogor
Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menerima kunjungan kenegaraan Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito dan Permaisuri Masako di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (19/6/2023).
Foto: YouTube/Sekretariat PresidenBOGOR - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan kenegaraan Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito bersama Permaisuri Masako di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (19/6).
Rombongan kendaraan Kaisar Naruhito dan delegasi tiba di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin (19/6), sekitar pukul 10.00 WIB, dengan diiringi oleh pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
Kedatangan Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masakoitu pun disambut oleh Presiden Jokowi dan Ibu NegaraIriana.
Prosesi penyambutan kemudian dilanjutkan dengan upacara penyambutan dan diperdengarkan lagu kebangsaan kedua negara serta diiringi dentuman meriam sebanyak 21 kali. Setelah dentuman meriam selesai, kedua pemimpin kemudian melakukan inspeksi pasukan kehormatan.
Jokowi dan Naruhitoselanjutnya memperkenalkan delegasi masing-masing negara yang turut hadir mengikuti upacara.
Delegasi dari Indonesia ialah Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Duta Besar Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi, serta Direktur Jenderal Asia, Pasifik dan Afrika Kemlu Abdul Kadir Jailani.
Setelah saling memperkenalkan delegasi masing-masing, Jokowi lalu mengajak Naruhito dan Masako untuk berfoto bersama dan menandatangani buku tamu kenegaraan di Ruang Teratai, Istana Bogor.
Jokowi dan Naruhitokemudian menuju ruang beranda untuk berbincang sejenak sebelum melakukan penanaman pohon bersama. Di sela-sela perbincangan tersebut, Jokowi memperlihatkan ikan arwana jenis super red yang akan diserahkan kepadaNaruhito.
Rangkaian acara tersebut dilanjutkan dengan penanaman bersama pohon gaharu oleh Jokowi danIrianasertaNaruhitodanMasako. Setelahnya, Jokowi dan Iriana mengajak Naruhito dan Masako mengunjungi Griya Anggrek untuk melihat koleksi tanaman anggrek di Istana Bogor.
Rangkaian kunjungan kenegaraan Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, ditutup dengan jamuan makan siang.
Seperti diketahui, kunjungan Kaisar Naruhito ke Indonesia merupakan kunjungan pertamanya setelah dia menduduki tahta pada 1 Mei 2019. Naruhito dan Masako melakukan kunjungannya selama lima hari di Indonesia dan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Banten, Sabtu (17/6).
Sekretaris Pers untuk Kaisar Jepang Kojiro Shiojiri mengatakanNaruhito mengunjungi Indonesia atas undangan Joko Widodo yang berkunjung ke Jepang pada Juli 2022. Shiojiri juga mengatakan bahwa Naruhito sangat ingin melihat langsung perkembangan hubungan antara Indonesia dan Jepang.
Selain itu, disebutkan pula bahwa tahun ini menjadi bermakna karena hubungan diplomatik antara Indonesia dan Jepang sudah mencapai 65 tahun, sekaligus memperingati 50 tahun hubungan antara Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) dan Jepang.
Redaktur: Lili Lestari
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- KPU RI Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada 2024 Sekitar 82 Persen
- Program Bumi Berdaya Pacu Daya Saing SDM
- Sampah Hasil Pendakian di Gunung Rinjani Capai 31 Ton
- COP29 Diperpanjang, Negara Miskin Tolak Tawaran 250 Miliar Dollar AS
- Belanda Pertama Kali Melaju ke Final Piala Davis Usai Kalahkan Jerman