Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Berita Bohong - Pembayaran Rumah Sakit Gunakan Rekening Amal Danau Toba

Polri Kejar Penyebar Hoaks Pengeroyokan Ratna

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sebelumnya Ratna Sarumpaet dikabarkan dikeroyok orang tak dikenal di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jabar, pada Jumat (21/9), usai menghadiri konferensi internasional. Foto seseorang yang diduga Ratna pun beredar di media sosial dengan bengkak di bagian wajah. Dalam foto tersebut, diduga Ratna berada di sebuah ruangan di rumah sakit.

Padahal faktanya pada 21-24 September 2018, Ratna berada di Rumah Sakit Khusus Bedah Bina Estetika, Menteng, Jakarta, untuk menjalani prosedur sedot lemak di pipi. Ratna pun mengakui bahwa cerita pengeroyokan dirinya adalah karangannya saja. Ia mengklaim awalnya cerita karangannya itu hanya untuk membohongi keluarganya pasca wajahnya bengkak akibat operasi sedot lemak.

Dana Amal

Selain itu, kata Setyo, Ratna membayar biaya sedot lemak pipi di Rumah Sakit Khusus Bedah Bina Estetika, Jakarta menggunakan rekening yang sama dengan rekening pengumpulan dana amal untuk musibah tenggelamnya kapal di Danau Toba, Sumatera Utara.

Dari hasil penyelidikan, tambah Setyo, penyidik menemukan bahwa Ratna menggunakan rekening sebuah bank dengan nomor 2721360727 untuk membayar biaya rumah sakit. Sementara Ratna juga menggunakan rekening yang sama untuk mengumpulkan dana amal Danau Toba melalui Ratna Sarumpaet Crisis Center.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top