Polres di Aceh dorong ketahanan pangan warga lewat pekarangan bergizi
Kapolres Abdya AKBP Agus Sulistianto (kanan) bersama Camat Kecamata Setia saat meninjau lahan pertanian di Aceh Barat Daya, Rabu (13/11/2024).
Foto: ANTARA/HO-Polres AbdyaBanda Aceh - Polres Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mendorong warga untuk mewujudkan ketahanan pangan melalui program pekarangan bergizi yang ditanami berbagai tanaman hortikultura guna memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Program ini bertujuan untuk menanam berbagai tanaman hortikultura seperti cabai, terung, mentimun, dan kacang panjang," kata Kapolres Abdya AKBP Agus Sulistianto di Aceh Barat Daya, Rabu.
Hal itu disampaikan Agus saat meninjau salah satu pekarangan bergizi yang terdapat di Desa Cinta Makmur, Kecamatan Setia. Ia berharap agar lahan seluas 2,6 hektare yang telah disiapkan di desa tersebut dapat dikelola dengan baik.
“Kami berharap program ini dapat mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Ia menjelaskan, selain tanaman hortikultura, program ini juga mencakup beternak ayam dan budidaya ikan lele.
Pihaknya juga ingin memastikan agar setiap langkah yang diambil dalam pengembangan program tersebut dapat memberikan hasil yang optimal dan berkelanjutan.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk mendukung program ketahanan pangan presiden dalam 100 hari kerja. Kami berharap dapat memberikan kontribusi positif terhadap penyediaan kebutuhan pangan,” ujarnya.
Kapolres juga mengapresiasi semangat dan komitmen pemerintah daerah dan masyarakat petani yang bekerjasama dengan baik dalam dapat memastikan keberhasilan program itu.
“Sinergi antara pemerintah, kepolisian, dan masyarakat sangat penting untuk mencapai tujuan bersama,” katanya.
Melalui program ini, kata Agus, masyarakat diharapkan dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari dan meningkatkan kesejahteraan melalui hasil pertanian yang optimal.
“Kami percaya bahwa dengan kerja sama yang baik, kita dapat mencapai ketahanan pangan yang kuat dan berkelanjutan,” ujarnya.
Camat Kecamatan Setia Raifin mengatakan pihaknya mendukung penuh upaya Polres Abdya dalam mengajak petani untuk menanam tanaman hortikultura sebagai bagian dari program ketahanan pangan.
“Kami sangat mengapresiasi langkah Polres Abdya dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah kami. Program ini tidak hanya membantu meningkatkan produksi pangan, tetapi juga memberdayakan petani lokal,” ujarnya.
Berita Trending
- 1 Batas Baru Bunga Harian Pinjaman Online Mulai Diberlakukan, Catat Perubahannya
- 2 Kalah di Beberapa Daerah pada Pilkada 2024, Golkar Akan Evaluasi Kinerja Partai
- 3 Catat! Ini Daftar Lengkap Harga BBM Pertamina yang Resmi Naik per 1 Januari 2025
- 4 Ini Pangkostrad yang Baru
- 5 Banjir Impor Turunkan Utilisasi Industri Hingga 10 Persen
Berita Terkini
- Citilink Fokus Restorasi Pesawat agar 56 Armada Dapat Terbang
- Di Tengah Ketegangan, Taiwan Cari Kemudahan Pariwisata dengan Tiongkok
- Target kunjungan wisatawan mancanegara 2025
- Jalan tol fungsional Klaten-Prambanan ditutup
- Perkuat Kolaborasi, KBRI Astana: Hubungan RI dengan Kazakhstan dan Tajikistan Terus Meningkat