Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Jenis Baru

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sindikat narkoba jaringan Malaysia-Pontianak-Jakarta yang mengedarkan narkoba jenis baru, Diamond Metoksitamena (MXE), dibongkar Polda Metro Jaya.

sebanyak sembilan ribu butir golongan baru.

"Kami berhasil mengungkapkan kasus ini hasil penangkapan dua tersangka Lobi Rumah Sakit Husada Sawah Besar pada Selasa (12/2) kemarin," kata Kasubit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Jean Calvijn di Jakarta, Senin (25/2).

Calvijn menambahkan berawal dari informasi masyarakat soal pengedaran narkoba. Hasil laporan tersebut pihaknya langsung melakuan penyelidikan.

"Akhirnya berhasil menangkap dua tersangka, yang masing-masing berinisial SS dan ST beserta barang buktinya yaitu beberapa butir narkoba jenis metoksitamen (mxe), 10 gram sabu, 54 butir ekstasi, 64 butir H-5 dan satu unit timbangan digital," tuturnya.

Menurut Calvijn, hasil interogasi sementara kedua tersangka, polisi melanjutkan penelusuran ke apartemen tersangka SS yang berlokasi di Mediterania Boulevard Residence lantai 8.

"Tim menemukan barang bukti 9 ribu butir narkoba jenis baru yaitu diamond mxe dan 11 plastik berisi sabu seberat 874 gram," bebernya.

Selanjutnya, lanjut Calvijn, polisi menggeledah apartemen tersangka ST di Green Central City Gajah Mad Taman Dari Jakarta Barat. Dalam penggeledahan itu polisi berhasil menemukan ,50 gram sabu, 73 butir ekstasi, 60 butir H-5, 3 satu set bong dan satu unit timbangan. jon/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top