Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PLN Listriki 991 Desa di Garut

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

BANDUNG - PT PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat (Jabar) bersama dengan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jabar meresmikan penyalaan jaringan listrik pedesaan yang tersebar untuk 991 desa di Desa Sukalilah Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut, Rabu (7/3).

Peresmian jaringan listrik pedesaan ini dihadiri oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Tengah PT PLN (Persero) Amir Rosidin, General Manager PT PLN (Persero) Distribusi Jabar Iwan Purwana, dan Bupati Kabupaten Garut.

Dalam realisasi listrik pedesaan, total anggaran investasi pada 2017 mencapai 144 miliar rupiah. Dana itu untuk penambahan jaringan listrik sepanjang 243,432 kms jaringan tegangan menengah (JTM), kemudian 782,28 kms jaringan tegangan rendah (JTR) dan 17,3 MVA gardu distribusi.

"Jika Jabar Caang terealisasi tentunya akan meningkatnya konsumsi listrik dari masyarakat, di sisi lain aktivitas yang produktif akan berlangsung sehingga memberikan kualitas kehidupan yang lebih baik lagi," ujar Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Tengah PT PLN Amir Rosidin dalam siaran pers Humas PT PLN, kemarin.

tgh/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail

Komentar

Komentar
()

Top