Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Fasilitas Umum

Pintu Tol Kamal Jakarta-Tangerang Ditutup 20 Hari

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Cabang Jakarta-Tangerang-Cengkareng (JTC) akan menutup sementara dua gardu transaksi Gerbang Tol (GT) Kamal, Jakarta Barat selama 20 hari.

Demikian dikatakan Assistant Vice Presiden Corporate Communication PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru, di Jakarta, Sabtu (5/1). Dia menjelaskan, penutupan sementara tersebut terkait pekerjaan teknis berupa reposisi dan modifikasi GT Kamal 1 dalam waktu dekat.

"Reposisi dan modifikasi "island" GT Kamal 1 merupakan bagian dari Proyek Pembangunan Ramp 2 "Interchange" Penjaringan di Jalan Tol Prof. Dr. Ir. Soedijatmo. Reposisi dan modifikasi "island" GT Kamal 1 akan dilakukan sejak Senin (7/1) hingga Jumat (1/2)," ujar Dwimawan.

Lebih lanjut, adapun rincian penutupan pekerjaan tersebut sebagai berikut: - Senin (7/1) pukul 22.00 WIB Jumat (11/1) pukul 08.00 WIB: Penutupan Gardu 01 dan 02 - Minggu (13/1) pukul 22.00 WIB Jumat (18/1) pukul 08.00 WIB: Penutupan Gardu 02 dan 03 - Minggu (20/1) pukul 22.00 WIB Jumat (25/1) pukul 08.00 WIB:

Penutupan Gardu 03 dan 04 - Minggu (27/1) pukul 22.00 WIB Jumat (1/2) pukul 08.00 WIB: Penutupan Gardu 04 dan 05 Jumlah hari efektif penutupan dua gardu transaksi di GT Kamal 1 adalah 20 hari dengan waktu rata-rata 24 jam sehari.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top