Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Investasi Tiongkok

Perusahaan Panel Surya Alihkan Produksi ke Malaysia

Foto : AFP/Philip FONG

Panel Surya l Seorang teknisi sedang memeriksa panel surya apung dalam proyek EBT di Hong Kong beberapa waktu lalu. Pekan lalu sebuah perusahaan tenaga surya Tiongkok mengumumkan akan mengalihkan produksinya dan berinvestasi di Malaysia.

A   A   A   Pengaturan Font

Investasi ke Malaysia itu diumumkan bertepatan dengan pengumuman dari AS yang pada Kamis lalu menyatakan bahwa mereka menghentikan impor dari produsen polisilikon utama Tiongkok, Hoshine Silicon Industry Co. Ltd, atas dugaan penggunaan orang Uighur sebagai pekerja paksa di Daerah Otonomi Xinjiang.

Washington DC juga memasukkan unit tiga perusahaan Tiongkok lainnya ke daftar hitam, beberapa di antaranya adalah produsen utama silikon monokristalin dan polisilikon yang digunakan dalam produksi panel surya.

Menurut Bernreuter Research, sebuah perusahaan riset Jerman, lebih dari 90 persen dari semua panel surya yang menghasilkan listrik membutuhkan polisilikon dan empat dari lima produsen polisilikon terbesar di dunia berbasis di Tiongkok.

Pernyataan PM dan Menteri Perdagangan dan Industri Internasional Malaysia tidak mengatakan dari mana pabrik Risen Energy Malaysia akan mendapatkan polisilikon. Tetapi mereka mengatakan perusahaan dari Tiongkok itu akan memproduksi sel surya dan panel surya di bawah anak perusahaannya di Malaysia, Risen Solar Technology Sdn Bhd.

Terkait ketersediaan bahan baku, Menteri Perdagangan dan Industri Internasional Malaysia, Mohamed Azmin Ali, menyatakan bahwa Malaysia memiliki bahan baku yang melimpah bagi kebutuhan produksi pabrik ini. BenarNews/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top