
Permintaan Konsumen terhadap Protein Nabati Meningkat
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan pangan, Cargill, meluncurkan produk baru yang bernama RadipureTM, protein kacang polong yang dikembangkan dan diproduksi di Asia. Ini dilakukan untuk mendukung konsumen Asia seiring dengan meningkatnya permintaan terhadap protein nabati.
Managing Director, Cargill Starches, Sweeteners & Texturizers Asia, Franck Monmont, di Jakarta, akhir pekan lalu, menerangkan protein kacang polong Radipure TM menawarkan kelarutan dan rasa yang dibutuhkan pelanggan. Proteinnya, lanjut dia, juga memiliki fitur label yang bersahabat, tidak menimbulkan alergi, dan bukan produk genetic modified organism (GMO).
"Radipure TM sangat serbaguna karena dapat dicampurkan dalam produk susu, minuman siap saji, roti, dan daging," tambahnya.
Ia mengatakan Cargill bersama dengan ahli bahan makanannya menggunakan teknologi eksklusif untuk memproduksi protein kacang polong Radipure TM.
Produk ini, kata dia, dikembangkan untuk meningkatkan keberagaman portofolio bahan berkualitas tinggi yang telah tersedia untuk pasar Asia. Pelanggan sengaja digandeng Cargill untuk membuat dan merumuskan kembali sebuah produk agar dapat memenuhi tren konsumen yang terus berubah. ruf/E-3
Penulis: Muhamad Ma'rup
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 RI-Jepang Perluas Kerja Sama di Bidang “Startup” dan EBT
- 2 Soal Penutupan TPA Open Dumping, Menteri LH: Ada Tahapan Sebelum Ditutup Total
- 3 Jadwal Liga 1 Indonesia Pekan ke-26: Jamu Persik, Persib Berpeluang Jaga Jarak dari Dewa United
- 4 Pemerintah Kota Banjarmasin-Kemenkum Perkuat Sinergi Layanan Kekayaan Intelektual
- 5 Rekrutmen Taruna TNI 2025 Sudah Dibuka, Ini Link Pendaftaran dan Syaratnya
Berita Terkini
-
Kemenag siap sambut kedatangan 38 Bhante Thudong ke Indonesia
-
Kemendikdasmen tindaklanjuti temuan penyalahgunaan PIP
-
Astaga, Luar Biasa…Hadiah Piala Dunia Antarklub Rp16,2 Triliun
-
Pemkab Karawang gelar mudik gratis tujuan Jawa Barat dan Jawa Tengah
-
Jet Tempur Korea Selatan Salah Jatuhkan Bom di Desa, Warga Terluka