Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perkuat Kolaborasi dengan Swasta untuk Wujudkan Pembangunan Rendah Karbon di IKN

Foto : ANTARA/Prisca Triferna

Deputi Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan SDA OIKN Myrna Safitri (tengah) dalam diskusi di Paviliun Indonesia di COP28 Dubai, UEA, Senin (4/12).

A   A   A   Pengaturan Font

Dubai - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) berkolaborasi dengan sektor swasta untuk mendukung pembangunan rendah karbon di ibu kota baru Indonesia, menurut Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan SDA OIKN Myrna Safitri.

"Saat ini kami tengah bekerja sama dengan beberapa organisasi swasta secara khusus untuk mencapai target reforestasi di Nusantara," kata Myrna dalam diskusi di Paviliun Indonesia di Konferensi Perubahan Iklim PBB ke-28 (COP28) di Dubai, Uni Emirat Arab, Senin sore (4/12) waktu setempat.

Dia menjelaskan bahwa dalam beberapa waktu ke depan akan dilakukan peluncuran proyek kerja sama antara Nusantara dan sejumlah sektor swasta yang berfokus pada pembangunan hijau.

Sebelumnya, dalamgroundbreakingtahap II IKN pada November 2023 nilai investasi yang berhasil terserap mencapai Rp12,5 triliun terbagi dalam 10 proyek.

"Kami sangat menyambut partisipasi pihak swasta dalam mengembangkannya bersama kami sehubungan beberapa objektif terkait sektor-sektor yang sudah disebutkan dalam pembangunan rendah karbon," tuturnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top