Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perdagangan Satwa Ilegal Marak di Marketplace, Shopee Paling Banyak

Foto : The Conversation/Antara

Perdagangan satwa liar penyu digagalkan pihak aparat.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Krismanko, demi memuluskan perdagangan, para pelaku menyamarkan satwa yang ditawarkan dengan kata sandi tertentu. Misalnya, 'A13' adalah kode untuk kakatua paruh bengkok. Ada juga 'gg' yang merupakan singkatan dari gading gajah. Ini acap terjadi di Facebook.

Sedangkan di platform lokapasar, penjualan dilakukan secara terang-terangan. Ini terjadi karena pengawasan dari pengelola lokapasar masih sangat lemah. Algoritma platform bahkan mendorong terpajangnya konten perdagangan satwa-satwa liar.

"Jadi kalau seseorang mau, dia hanya punya satu barang, hanya punya kakatua - dia bisa jual di satu dua platform tanpa ada hambatan," kata Krismanko.

Peminat dapat langsung memproses pesananannya, atau mengontak nomor WhatsApp yang biasanya tertera dalam konten tersebut. Pesanan dapat diproses jika peminat sudah mengirimkan uang ke rekening bersama.

Jika pembayaran terkonfirmasi, maka peminat dapat mengambil barangnya di tempat yang sudah ditentukan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top