Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Peraih Nobel Perdamaian Mohammadi Kembali Mogok Makan di Penjara Iran

Foto : Radio Free Europe

Aktivis perempuan Iran Narges Mohammadi.

A   A   A   Pengaturan Font

Komunitas agama minoritas terbesar di Iran, komunitas Baha'i, menjadi sasaran diskriminasi di banyak bidang masyarakat, menurut perwakilannya.

Mohammadi sudah melakukan mogok makan selama beberapa hari pada awal November untuk mendapatkan hak dipindahkan ke rumah sakit tanpa menutupi kepalanya.

Dia dianugerahi hadiah Nobel pada bulan Oktober "atas perjuangannya melawan penindasan terhadap perempuan di Iran".

Ditangkap 13 kali, dijatuhi hukuman lima kali dengan total 31 tahun penjara dan 154 kali cambukan, Mohammadi telah menghabiskan sebagian besar waktunya selama dua dekade terakhir keluar masuk penjara.

Narges Mohammadi adalah salah satu wanita yang mempelopori pemberontakan "Perempuan, Kehidupan, Kebebasan", yang mencakup protes selama berbulan-bulan di seluruh Iran yang dipicu oleh kematian Mahsa Amini (22) dalam tahanan pada September 2022, yang ditangkap karena diduga mencemooh aturan berpakaian yang ketat untuk wanita.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top