Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Java Jazz 2018 - Kolaborasi Apik Incognito dan Petra Sihombing

Pengunjung Larut dalam Nuansa Nostalgia

Foto : Koran Jakarta/Wahyu AP

AKSI GOO GOO DOLLS - John Rzeznik, vokalis group musik asal AS, Goo Goo Dolls, beraksi dalam Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2018 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (4/3). Group Band yang populer dengan lagu “Iris”, “Slide”, “Name” dan “Sympathy” tampil memukau pada penutupan perhelatan tahunan tersebut.

A   A   A   Pengaturan Font

Grup musik jazz asal British, Incognito, juga sukses memukau penonton. Sang gitaris Jean-Paul 'Bluey' Maunick mengatakan Incognito memberi penampilan berbeda pada event ini.

"Saya melihat cahaya di dalam kalian. Ini akan menjadi penampilan Incognito yang berbeda," katanya. Diawali dengan permainan harmonika yang melantunkan lagu "Let's Stay Together" dari Rega Dauna, penonton langsung dibuat terpukau dengan suara indah Joy Rose dalam lagu "1975".

Suasana semakin memanas ketika Bluey menyebut nama Petra Sihombing untuk bergabung ke atas panggung. Ditemani gitar birunya, Petra membawakan "Everybody Wants To Rules The World" dan lagu yang dia tulis bersama Bluey bertajuk "Take It Or Leave It". Perpaduan apik suara lembut Petra dan aransemen musik Incognito menghanyutkan penonton yang hadir semalam.

Setelah itu, Incognito melanjutkan aksi kolaborasinya dengan penyanyi peraih nominasi Grammy Award, Maysa Leak. Sederet lagu jazz, seperti Pieces of a Dream, Still Friend of Mine, dan Colibris digarap oleh penyanyi kelahiran Baltimore. Penonton dibuat terpukau oleh suara emas Leak. Usai Leak, penonton dikejutkan oleh kehadiran Tompi di atas panggung.

Namun, dia tidak membawakan lagu-lagu andalannnya, tetapi lagu-lagu berjudul What Do You Want to Do for Love Me dan Feel This Way. Meski begitu, Tompi menampilkan kebolehannya melakukan scat, yaitu menirukan suara instrumen musik, salah satunya perkusi. Sehabis Tompi, Incognito berklaborasi dengan penyanyi Dira Sudandi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top