Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pengorbanan untuk Bangsa

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Artinya, agenda sebagai tuan rumah Asian Games, yang bersamaan dengan hari-hari besar nasional dan keagamaan, kita pun diingatkan, salah satu daerah perlu perhatian. Mereka butuh bantuan masyarakat Tanah Air untuk membantu dan membangun kembali Lombok yang porak poranda.

Karena itu dalam ruang ini, ketika kita akan menyongsong Hari Raya Idul Adha yang sangat terkait dengan prosesi ibadah haji di Tanah Suci Mekah dan Madinah, satu kata paling tepat untuk menggambarkan hubungan adalah pengorbanan. Sejarah Islam yang kemudian menjadi bagian dari syariat dalam menunaikan ibadah haji, tak lain kisah Ibrahim berkorban.

Nah, dalam perspektif Idul Adha, kaum muslimin dituntut untuk mau berbagi membelikan hewan kurban baik sapi maupun kambing. Kemudian disembelih untuk kaum miskin yang mungkin sepanjang tahun hanya menikmati daging beberapa kali.

Namun demikian, esensi terpenting kontinuitas pengorbanan dan kepedulian kita kepada sesama manusia yang tak mampu dan membutuhkan. Jadi, bukan sekadar daging kurban, tetapi bantuan untuk mengentaskan kemiskinan dan kebodohan. Karena itu sangat diperlukan bantuan kail berupa kelanjutan pendidikan. Kemudian juga, bantuan modal untuk bisa mandiri.

Pencerahan untuk berpikir dan mengubah keadaan. Jadi, pengorbanan dan bantuan yang secara kasat mata diberikan kepada kelompok masyarakat kurang mampu, pada dasarnya, untuk kemajuan bangsa dan negara yang 73 tahun lalu diperjuangkan para pendiri bangsa tersebut.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top