Jum'at, 10 Jan 2025, 19:36 WIB

Penerima Beasiswa LPDP Boleh Tidak Langsung Pulang ke Indonesia, Berikut Saratnya

Direktur Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), Dwi Larso, dalam webinar Persiapan Keberangkatan Angkatan 247 Cimpago, Kamis (9/1).

Foto: Tangkapan layar Muhamad Marup

JAKARTA - Direktur Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), Dwi Larso, menyebut, penerima beasiswa LPDP di luar negeri bisa tidak langsung kembali ke Indonesia. Mereka dapat tetap berada di luar negeri selama dua tahun untuk mencari pengalaman.

"Dan bisa diperpanjang case by case. Cermati ya. Anda kerja di PBB seumur hidup boleh karena Anda membawa Merah Putih. Bekerja di World Bank seumur hidup boleh karena Anda membawa bendera Merah Putih," ujar Dwi, dalam webinar Persiapan Keberangkatan Angkatan 247 Cimpago, Kamis (9/1).

Dia juga meminta, awardee untuk memaknai ucapan Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menyebut penerima beasiswa LPDP di luar negeri boleh tak langsung pulang. Menurutnya, para penerima beasiswa LPDP harus mampu berkontribusi bagi Indonesia di manapun berada.

Dwi yakin, seluruh penerima beasiswa LPDP di luar negeri akan pulang. Sebab, orang Indonesia selalu ingin pulang ke Tanah Air.
 
"Kamu pasti akan pulang, sebenarnya kita tidak takut. Karena saya 9 tahun di luar negeri selalu ingin pulang," jelasnya.

Sebagai informasi, pada tahun 2024 LPDP memberangkatkan 8.700 penerima beasiswa. Penerima beasiswa bakal melanjutkan studi S2-S3 di dalam maupun luar negeri.

Penambahan Anggaran

Direktur Utama LPDP, Andin Hadiyanto, mengaku kapasitas penerima beasiswa LPDP harus ditambah, sehingga diperlukan anggaran yang lebih besar. Pihaknya telah berkomunikasi dengan Kementerian Keuangan terkait hal tersebut.

Dia menyebut,  setiap periode pendaftaran, peminat beasiswa LPDP semakin banyak. Terlebih, saat ini beasiswa LPDP berkolaborasi dengan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi serta Kementerian Agama.

"Makin ke sini pendaftaranya semakin banyak, kapasitas harus ditingkatkan kalau kita mau mengejar ketertinggalan yang kita punya," katanya.

Terkait adanya keraguan masyarakat terhadap program LPDP, Anin anggaran beasiswa LPDP dapat bermanfaat bagi masyarakat. Menurutnya, pemberian beasiswa kepada masyarakat adalah bentuk investasi dan kelak dirasakan bagi seluruh masyarakat.
 
"Saya yakinkan bahwa investasi LPDP yang mahal ini nantinya worth it dan juga berguna bagi kemajuan bangsa," tuturnya.

Redaktur: Sriyono

Penulis: Muhamad Ma'rup

Tag Terkait:

Bagikan: