Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemudik Melahirkan di Perjalanan KA Kertajaya

Foto : KORAN JAKARTA/HENRI PELUPESSY

Jalani Perawatan I Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop Semarang, Suprapto (kanan) dan Jamil, suami Nuzulul, beserta bayinya seusai menjalani proses perawatan persalinan di RS Panti Wilasa Dr Cipto Semarang, Kota Semarang, Jawa Tengah, kemarin.

A   A   A   Pengaturan Font

Suasana perjalanan Kereta Api (KA) Kertajaya Lebaran relasi Pasar Senen- Surabaya Pasar Turi tampak biasa saja sejak keberangkatan dari Pasar Senen, Jakarta, Minggu (17/6). Namun, suasana berubah tegang saat penumpang KA, Jamil (32 tahun), melapor ke kondektur bahwa istrinya Nuzulul Hikmah (23 tahun) merasakan sakit kontraksi kehamilannya saat berada di Stasiun Kaliwungu, Kabupaten Kendal.

Dengan sigap, sang kondektur mengumumkan kepada penumpang lain apakah ada tenaga kesehatan. "Untunglah di dalam KA tersebut ada tenaga kesehatan, yakni bidan yang bisa membantu persalinan," kata Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Suprapto, di Semarang, Minggu (17/6).

Petugas dari PT KAI pun langsung membantu proses kelahiran bayi tersebut. Proses kelahiran dilakukan dengan peralatan seadanya, tempat duduk penumpang langsung disulap sebagai ruangan melahirkan dan hanya ditutupi secarik kain. Tak berselang lama, Nuzulul Hikmah berhasil melahirkan bayi perempuan dengan normal sekitar pukul 15.20 WIB.

KA 7028 Kertajaya Lebaran relasi Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi tersebut menjadi saksi kelahiran putri kedua pasangan Jamil dan Nuzulul, warga Dusun Makalah, Desa Komis, Kecamatan Kedundung, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Persalinan berjalan selamat, baik ibu dan bayinya sehat dengan berat bayi 2,5 kilogram.

"Sampai di Stasiun Tawang, keduanya langsung dievakuasi ke RS Panti Wilasa Dr Cipto Semarang untuk menjalani perawatan," kata Suprapto.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top