Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkot Pematang Siantar Komitmen Implementasi Smart City

Foto : Dok. Pemkot Pematang Siantar
A   A   A   Pengaturan Font

"Transisi menuju penerapan teknologi informasi merupakan prioritas yang harus terus ditingkatkan agar Pemerintah Kota Pematang Siantar dapat memperoleh perspektif yang utuh dalam membangun dan melaksanakan kebijakan yang mendukung keberlangsungan smart city dan berpihak pada kepentingan masyarakat," ucapnya.

Kota cerdas atau smart city merupakan suatu keadaan di mana teknologi informasi dan komunikasi digunakan secara cerdas untuk meningkatkan kualitas hidup warga dan efisiensi penggunaan sumber daya di kota. Dalam hal ini, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melakukan pendampingan penyusunan master plan smart city pada kabupaten/kota yang terpilih dalam angka percepatan proses penerapan smart city pada kabupaten/kota tersebut.

"Salah satunya adalah Kota Pematang Siantar. Untuk itu terima kasih kepada Kementerian Kominfo yang sudah membimbing dan melakukan pendampingan di Kota Pematang Siantar," ujar Susanti.

Lebih lanjut, kata Susanti, bimbingan teknis yang telah dilaksanakan dalam empat tahap tersebut akan menghasilkan dokumen master plan smart city untuk Kota Pematang Siantar. Di mana dokumen master plan smart city tersebut akan menjadi panduan dalam membangun Kota Pematang Siantar yang cerdas sejalan dengan visi Wali Kota Pematang Siantar yaitu "Terwujudnya Kota Pematang Siantar Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas", yang diwujudkan dalam misi ketiga wali kota yaitu meningkatkan tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, bersih, responsif melayani berdasarkan prinsip good governance, dan corporate governance.

Smart city merupakan salah satu cara untuk mewujudkan Kota Pematang Siantar yang berkualitas. Salah satunya dengan peningkatan kualitas pelayanan publik di Kota Pematang Siantar. Smart city bukan sekadar impian, tetapi juga sebuah visi yang dapat diwujudkan dengan bantuan teknologi informasi dan komunikasi
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top