Pemkot Jaktim Targetkan Bulan Dana PMI Kumpulkan Rp15 Miliar
Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur Iin Mutmainah saat membuka kegiatan Bulan Dana PMI 2024 di Kantor Walkot Jaktim, Jumat (30/8/2024).
Foto: ANTARA/HO-Kominfotik Jakarta TimurJakarta - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur (Jaktim) menargetkan bulan dana Palang Merah Indonesia (PMI)pada 2024 bisa mengumpulkan donasi Rp15 miliar.
"Target Rp15 miliar ini menjadi tantangan kami untuk peduli terhadap sosial kemanusiaan," kata Wakil Wali Kota Jaktim Iin Mutmainnah saat membuka kegiatan Bulan Dana PMI 2024 di kantor Wali Kota Jaktim, Jumat.
Target itu lebih tinggi dibandingkan target bulan dana PMI pada 2023 yang sebanyak Rp10 miliar.
Pada tahun 2023, penggalangan bulan dana PMI Jaktim mencapai Rp11.807.726.018 atau 118 persen dari target yang ditetapkan oleh Pemprov DKI Jakarta sebesar Rp10 miliar.
Iin pun meminta segenap panitia bulan dana PMI Jakarta Timur Tahun 2024 dapat menghimpun dana secara maksimal dengan satu tujuan, yaitu untuk kegiatan sosial kemanusiaan.
"Saya yakin teman-teman bisa melakukan yang terbaik dalam Bulan Dana PMI Tahun 2024 ini," ujarnya.
Iin menuturkan bulan dana PMI merupakan kegiatan sosial yang akan dikembalikan kepada masyarakat melalui program-program PMI.
"Tak hanya bencana alam,.tapi program pemerintah lainnya seperti pemulihan ekonomi, penurunan angka stunting dan kegiatan sosial lainnya," kata Iin.
Sementara itu, Ketua PMI Kota Administrasi Jakarta Timur, H.R Krisdianto, menjelaskan hasil bulan dana PMI akan dikontribusikan kepada masyarakat untuk mendukung program Pemkot Jaktim, seperti penurunan angka stunting, bantuan bencana alam dan pemulihan ekonomi.
"Karena hubungan yang baik dengan pemerintah, kami yakin Bulan Dana PMI Tahun 2024 ini akan mencapai target yang kita harapkan," katanya.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
Berita Terkini
- Yang Mau Jalan-jalan Simak Prakiraan BMKG Ini, Jakarta Diprediksi Hujan Ringan Pada Sabtu Sore
- Mabes Polri Asistensi Penyelidikan Kasus Polisi Tembak Polisi
- Ini Hasil Undian UEFA Nations League: Belanda vs Spanyol, Italia vs Jerman
- Masyarakat Perlu Dilibatkan Cegah Gangguan Mental Korban Judol
- Tiga Seksi Tol IKN Belum Bertarif saat Difungsionalkan pada 2025