Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemkab Pamekasan Minta Pengusaha Restoran Berdayakan Peternak Lokal

Foto : Antara/Disperindag.

Surat Edaran Disperindag Pemkab Pamekasan kepada para pengusaha restoran agar menggunakan ayam lokal untuk menu masakan.

A   A   A   Pengaturan Font

PAMEKASAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Jawa Timur, meminta para pengusaha restoran dan kuliner di wilayah itu memberdayakan peternak ayam pedaging lokal dan tidak membeli daging ayam dari luar daerah.

"Kebijakan ini, sebagai upaya saling membantu dan memperkuat perputaran ekonomi lokal, di samping untuk menumbuhkan rasa saling membantu antarpengusaha," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Pemkab Pamekasan, Achmad Sjaifudin, di Pamekasan, Jumat (28/8).

Achmad seperti dikutip dari Antara menjelaskan selain sebagai bentuk implementasi dari upaya gerakan cinta produk lokal yang telah dicanangkan pemerintah pusat, imbauan kepada para pengusaha restoran dan kuliner di Pamekasan agar membeli atau kulakan daging ayam lokal, juga sebagai bentuk pemberdayaan kepada para peternak ayam pedaging.

Sebab, menurut dia, jika para pengusaha restoran dan pedagang kuliner di Pamekasan membeli daging ayam lokal, maka perputaran uang akan terpusat di Pamekasan, bukan ke daerah lain.

Achmad menjelaskan pihaknya telah mengeluarkan surat edaran yang ditujukan kepada Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran, Ketua Asosiasi Pedagang Kaki Lima Pamekasan dan Kepala Pasar Tradisional yang tersebar di 13 kecamatan di Kabupaten Pamekasan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top