Pemkab Mamuju Distribusikan Bantuan Pertanian Perkuat Pangan
Bupati Mamuju Sutinah Suhardi menyerahkan sejumlah alat dan sarana pertanian untuk kelompok tani di Mamuju, Selasa (3/1/2023).
Foto: ANTARA/M. Faisal HanapiMamuju - Pemerintah Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menyalurkan bantuan pertanian untuk memperkuat produksi pangan di daerah itu.
Bupati MamujuSutinah Suhardi di Mamuju, Selasa (3/1), mengatakan sejumlah alat dan sarana pertanian didistribusikan untuk kelompok tani di Mamuju.
Ia mengatakan selain untuk memperkuat produksi pertanian, bantuan pertanian itu juga untuk meningkatkan produksi pangan karena Mamuju merupakan daerah penyangga ibu kota negara baru di Kalimantan.
"Pemerintah di Mamuju ingin daerahnya menjadi penyangga kebutuhan pangan IKN sehingga, produksi pangan terus diperkuat dengan bantuan pertanian yang diberikan kepada petani ini," katanya.
Bantuan pertanian yang diberikan kepada petani di Mamuju, di antaranya traktor roda dua sebanyak satu unit, motor roda tiga sebanyak 10 unit, dan mesin pompa air sembilan unit.
Selain itu, bibit ayam ras bertelur, pakan ayam serta ternak ayam, dan mesin pelletizer, bantuan kawat duri, mesin pemipil jagung, bibit cabai dan durian, sertapupuk organik 160 dos.
Selain itu, petani juga dibangunkan sarana pembangunan jalan tani dan pembangunan rehab jaringan irigasi.
Ia menyampaikan bantuan pertanian itu berasal dari APBD Kabupaten Mamuju dan APBN.
Ia menyampaikan terima kasih kepada anggota DPR RI dan Kementerian Pertanian sehingga bantuan tersebut dapat menyentuh kebutuhan petani di Mamuju.
Ia berharap, petani di Mamuju dapat memanfaatkan dengan baik bantuan tersebut untuk meningkatkan kesejahteraannya dan produksi pertanian.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Siswa SMK Hanyut di Air Terjun Lahat, Tim SAR Lakukan Pencarian
- 2 Diduga Ada Kecurangan, Bawaslu Sumsel Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di Empat TPS
- 3 Pemerintah Jangan Malu Membatalkan Kenaikan PPN
- 4 Calon Wakil Wali Kota Armuji Sebut Warga Surabaya Cerdas Gunakan Hak Pilih
- 5 Cuaca Hari Ini, Wilayah Indonesia Umumnya Diguyur Hujan
Berita Terkini
- Tips Dapat Tiket Murah di Travel Fair dari Agen Perjalanan
- Bertemu Menhan Russia, Kim Jong U Janji Terus Dukung Perang di Ukraina
- Remaja 14 Tahun di Lebak Bulus Tega Bunuh Ayah dan Nenek hingga Tewas
- Gawat! PPATK Ungkap Transaksi Judi Online Anak Muda Rata-rata di Bawah Rp100 Ribu per Hari
- Gaji Guru Naik, Puan: Peningkatan Kesejahteraan Guru Langkah Memperkuat SDM Indonesia