Pemkab Gerakkan Tim Gabungan untuk Padamkan Kebakaran Gudang di Sampang
Kebakaran gudang rongsokan di Sampang, Jawa Timur, Jumat (30/8/2024) malam.
Foto: ANTARA/ HO-Tim Pemadam SampangSampang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang, Jawa Timur menggerakkan tim gabungan guna memadamkan kebakaran gudang rongsokan di Jalan Barisan Indah, Jumat malam.
Tim yang terdiri dari unsur Dinas Pemadam Kebakaran, polisi dan TNI, serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkab Sampang, bekerja sama memadamkan kebakaran dengan alat yang dimiliki masing-masing institusi.
Tim pemadam menerjunkan sebanyak dua unit truk tangki, sedangkan Polres Sampang menerjunkan mobilwater canon.
"Berkat upaya bersama, kebakaran gudang rongsokan berhasil kami padamkan," kata Kepala Dinas Pemadan Kebakaran (Damkar) Pemkab Sampang Zuhri.
Gudang rongsokan yang terletak di Jalan Barisan Indah, Kota Sampang ini terbakar pada pukul 18.30 WIB dan api baru bisa dikendalikan sekitar 3 jam kemudian, yakni sekitar pukul 21.30 WIB.
Akibat kebakaran itu, satu unit rumah warga yang terletak di belakang gudang juga terbakar, akan tetapi bisa segara diatasi oleh tim pemadam.
Untuk mengantisipasi terjadi kejadian yang tidak diinginkan, PLN Sampang juga terpaksa memadamkan aliran listrik di sekitar Kota Sampang.
"Tapi saat ini aliran listrik sudah kembali normal, sedangkan di lokasi kebakaran hanya tinggal pendinginan saja," katanya.
Musibah kebakaran di gudang rongsokan di Jalan Barisan Sampang, Jumat malam itu, merupakan kejadian ketiga sepanjang Jumat (30/8).
Sebelumnya, kebakaran juga terjadi di Desa Robatal, Kecamatan Robatal, lalu di Desa Banyumas Kecamatan Sampang.
"Kalau di Robatal dan Banyumas siang hingga sore hari, dan pada malam harinya di Jalan Barisan, Kota Sampang ini," katanya.
Kepala Dinas Pemadan Kebakaran Pemkab Sampang Zuhri mengaku, pihaknya belum mengetahui secara pasti penyebab kebakaran di tiga lokasi itu. Namun menurut perkiraan karena terjadi sambungan arus pendek listrik.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Electricity Connect 2024, Momentum Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional
- 3 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 4 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
- 5 Tim Putra LavAni Kembali Tembus Grand Final Usai Bungkam Indomaret
Berita Terkini
- Terus Bertambah, Daop 7 Catat 13.489 Tiket Terpesan di Libur Natal dan Tahun Baru 2025
- Hidupkan Pasar Properti, Guangzhou di China Akan Pangkas Pajak Penjualan Rumah Berukuran Besar
- Operasi Gabungan Berhasil Memberantas Seluruh Pusat Penipuan Telekomunikasi di Myanmar
- Bawaslu DKI: RT/RW Jangan Terlibat Politik Praktis di Pilkada Jakarta
- MUF GJAW 2024 Diharapkan Jadi Katalisator Pertumbuhan Industri Otomotif Nasional