Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Politik Venezuela

Pemimpin Oposisi Leopoldo Lopez Bebas Bersyarat

Foto : REUTERS/Andres Martinez Casares

Pemimpin oposisi Venezuela, Leopoldo Lopez, menampakkan dirinya dari atas pagar kediamannya di caracas, Sabtu (8/7), untuk memberikan penghormatan pada pendukungnya. Sebelumnya Lopez sempat mendekam di penjara militer selama 3 tahun setelah dituduh memimpin aksi protes antipemerintah.

A   A   A   Pengaturan Font

CARACAS - Pemimpin oposisi Venezuela, Leopoldo Lopez, diwartakan pada Sabtu (8/7) dini hari, telah dikembalikan ke keluarganya setelah hampir 3 tahun mendekam di penjara. Mahkamah Agung Venezuela memutuskan untuk mengabulkan untuk mengubah hukumannya dari tadinya 14 tahun hukuman penjara menjadi tahanan rumah. Lopez dijebloskan ke penjara setelah memimpin sejumlah aksi unjuk rasa antipemerintah.

Beberapa jam setelah keluar dari penjara militer Ramo Verde, Lopez menampakkan dirinya dirumahnya yang berada di Ibu Kota Caracas sambil mengibarkan bendera Venezuela dan mengepalkan tangannya ke udara. Para pendukungnya menyambut gembira pembebasan Lopez dan sangat ingin menemuinya.

Dalam sebuah pesan yang diterbitkan oleh partainya, Lopez, 46 tahun, mendesak para pendukung oposisi untuk melanjutkan aksi unjuk rasa melawan Presiden Venezuela, Nicolas Maduro. Unjuk rasa menentang Maduro sudah berlangsung selama 4 bulan dan telah menewaskan setidaknya 90 tewas.

"Jika melanjutkan pertarungan bagi kebebasan berarti mengambil risiko kembali ke sel Ramo Verde. Saya siap melakukan ini. Hari ini saya tahanan di rumah saya sendiri, tetapi hal yang sama di alami masyarakat Venezuela. Hari-hari berat yang saya alami, tidak sebanding dengan masyarakat kita," kata Lopez.

Tekanan Asing
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top