Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tenaga Pendidik -- Menpan RB Bakal Terapkan Perekrutan Guru secara Fleksibel

Pemerintah Siapkan Solusi Permanen Atasi Persoalan Guru Honorer

Foto : istimewa

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dsn Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim.

A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah mengklaim sudah menyiapkan solusi permanen untuk persoalan guru honorer. Solusi itu bakal diimplementasikan pada 2024.

JAKARTA - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dsn Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim, menyatakan pemerintah sudah menyiapkan solusi permanen atas persoalan guru honorer. Pihaknya beserta Kementerian Keuangan, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), serta Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) telah berdiskusi selama enam bulan untuk mencari solusi tersebut.

"Kami akhirnya sudah mengerucut kepada suatu solusi yang harapannya ini menjadi solusi permanen yang akan diimplementasi di tahun 2024," ujar Nadiem, dalam keterangannya, Senin (29/5).

Nadiem menyebutkan tiga alasan utama persoalan guru honorer terus muncul. Pertama, posisi guru yang kosong kerap diisi oleh sekolah dengan guru-guru honorer karena harus menunggu waktu perekrutan guru aparatur sipil negara (ASN) terlebih dahulu.

Persoalan kedua adalah proses perekrutan guru ASN yang dilakukan secara terpusat karena kekhawatiran akan jumlah dan kompetensi guru yang tidak sesuai dengan kebutuhan. Padahal, sekolah yang akan lebih mengerti kebutuhan mereka dalam melakukan perekrutan.

"Lalu, persoalan yang ketiga pemerintah daerah (pemda) tiadk mengajukan formasi guru ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang sesuai dengan kebutuhan berdasarkan data dari pemerintah pusat karena beragam alasan," tambahnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top