Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penerimaan PNS | Aaturan Penyetaraan Jabatan Aakademik Sedang Dirumuskan

Pemerintah Siapkan Formasi CPNS Khusus Diaspora

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Dirjen Sumber Daya Iptek dan Dikti (SDID) Kemristekdeikti, Ali Ghufron Mukti, mengatakan banyak diaspora yang tidak berminat untuk berkarier di Tanah Air karena tidak adanya kejelasan aturan. Kendati demikian, ia menyambut gembira wacana yang disampaikan Menpan-RB terkait formasi khusus untuk para diaspora.

"Dulunya tidak ada aturannya. Jadi, misalnya di luar negari jadi asisten profesor, di tempat kita jadi apa dia. Mereka minta kejelasan. Kalau tidak jadi, kurang berminat," papar Ghufron.

Menurutnya, jika rencana tersebut jadi diwujudkan, yang perlu diperhatikan adalah penyetaraan jabatan akademik bagi para diaspora. "Tingkatan jabatan akademiknya setara apa, sudah kita selesaikan drafnya, hanya belum ditandatangani menteri," jelas Ghufron.

Dewan Penyantun Indonesia Diaspora Network Global, Dino Patti Djalal, mengatakan jumlah diaspora yang berstatus WNI di luar negeri saat ini mencapai 6-8 juta orang. Namun sayangnya, pemerintah belum memiliki database yang secara detail mencatat bidang keahlian para diaspora.

"Ada beberapa diaspora yang memang ingin berkarier di Tanah Air, ada juga yang tidak mau pulang permanen karena di sana hidupnya sudah mapan," ujar Ketua Asosiasi Dosen Indonesia ini. cit/E-3

Komentar

Komentar
()

Top