Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pemindahan Ibu Kota Negara

Pembangunan Infrastruktur Dasar IKN Tahap I Mulai Dilakukan

Foto : ANTARA/HO -KEMENTERIAN PUPR

PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DASAR I Kementerian PUPR memulai pembangunan infrastruktur dasar Ibu Kota Negara Nusantara tahap I senilai 5,3 triliun rupiah yang ditandai penandatangan kontrak pekerjaan pembangunan IKN TA 2022 di Jakarta, Senin (29/8).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memulai pembangunan infrastruktur dasar Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara tahap 1 senilai 5,3 triliun rupiah. Dimulainya pembangunan itu ditandai dengan penandatangan kontrak pekerjaan pembangunan IKN TA 2022 sebanyak 19 paket di Jakarta, Senin (29/8).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PUPR, Mohammad Zainal Fatah dalam keterangannya di Jakarta, Senin (29/8) mengatakan pihaknya telah menyusun rencana/tahapan pembangunan infrastruktur dasar di IKN Nusantara periode 2022-2024 dengan total anggaran sebesar 43,73 triliun rupiah. "Pada tahun 2022, anggaran yang dialokasikan untuk pembangunan IKN sebesar 5,3 triliun rupiah," kata Zainal.

Setelah selesai proses lelang oleh Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Konstruksi, pada Senin (29/8), dilakukan penandatanganan kontrak secara simbolis sebanyak 19 paket pekerjaan dengan total nilai kontrak sebesar 5,3 triliun rupiah. Paket tersebut dari Ditjen Sumber Daya Air total sebanyak enam paket dengan nilai kontrak 42,8 miliar rupiah.

Kemudian, Ditjen Bina Marga sebanyak delapan paket dengan nilai kontrak 4,59 triliun rupiah, Ditjen Cipta Karya sebanyak empat paket dengan nilai kontrak 111,9 miliar rupiah, dan Ditjen Perumahan sebanyak satu paket dengan nilai kontrak 567 miliar rupiah.

Kementerian PUPR juga berencana akan melakukan penandatanganan kontrak kembali pada 5 September 2022 dengan nilai kontrak sekitar empat triliun rupiah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top