Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Peluncuran Maskot, KPU Jatim Terima MURI Menjelang Pilkada Serentak 2024

Foto : ANTARA/Moch Asim

Pj Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono (keempat kiri), Anggota KPU RI August Mellaz (kelima kiri), Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto (kiri), Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada (keempat kanan) dan anggota KPU Jatim menekan tombol saat peluncuran Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur bertema "Pilgub Jatim, Seneng Bareng" di Surabaya, Selasa (4/6/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Di sela peluncuran, diperkenalkan maskot "Si Jalih", tagline Pilkada "Seneng Bareng", serta jingle resmi untuk Pilkada Jatim yang berlangsung pada 27 November 2024.

Peluncuran ditandai penekanan tombol sirene oleh anggota KPU RI, komisioner dan sekretaris KPU Jatim, Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto dan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Bay.

Sementara itu, pada kegiatan yang berakhir hingga menjelang tengah malam tersebut, KPU juga menghadirkan bintang tamu penyanyi Happy Asmara dan Gilga Sahid.

Kedua penyanyi asal Jatim yang sedang dekat itu sukses menghibur dan sukses membuat "ambyar" ribuan penonton.

Di tempat sama, anggota KPU August Mellaz mengatakan bahwa tahapan pemilu biasanya diwarnai ekskalasi politik tinggi, namun KPU Jatim mampu mengemas suasana tahapan yang meriah.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top