Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Passion

Pelepas Stres di Tengah Kesibukan Bekerja

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Vanderkam pun memberikan saran untuk mencoba meluangkan waktu per minggu, dibandingkan per hari. Menurutnya, per minggu adalah siklus kehidupan yang orang-orang jalani. Dalam seminggu sekiranya ada 168 jam, dan jika setiap orang bekerja selama 40 jam dalam seminggu dan tidur delapan jam setiap malamnya, akan tersisa 72 jam. "Sehingga memungkinkan untuk Anda melakukan hal-hal yang menyenangkan selama beberapa jam setiap minggunya," jelas Vanderkam.

Maka dari itu, ia mengimbau untuk menelusuri kegiatan per minggu, seperti menulis apa saja yang dilakukannya setiap setengah jam sekali.

Dan ketika telah menemukan waktu luang, gunakan hal tersebut secara efektif dan motivasi diri sendiri. Semisalnya tidur lebih cepat sehingga dapat bangun lebih awal dan dapat menggunakan waktu tersebut untuk melakukan hobi Anda.

Jika telah memiliki anak, pertimbangkan dengan menukar waktu bebas Anda dengan teman atau tetangga, agar dapat saling bertukar mengawasi anak-anak selama beberapa jam untuk memperoleh waktu luang. "Ubah passion Anda menjadi suatu kewajiban," saran Vanderkam.

Hal itu karena selain dapat melakukan hal yang Anda inginkan, itu juga sebagai salah satu cara untuk membuat diri Anda bahagia.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top