Pelatih Shin Tae-yong Turunkan Mees Hilgers dan Malik Risaldi Sejak Menit Awal untuk Lawan Bahrain
Bek timnas Indonesia yang membela klub Eredivisie, FC Twente, Mees Hilgers, saat dirinya mengikuti latihan bersama tim Garuda di Bahrain. Indonesia akan menghadapi Bahrain pada laga ketiga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Kamis (10/10/2024) pukul 23.00 WIB.
Foto: ANTARA/HO-PSSIJakarta - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong langsung menurunkan debutan Mees Hilgers sejak menit awal melawan Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, yang sebentar lagi dimainkan pukul 23.00 WIB.
Pada laga ketiga putaran ketiga Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C itu, Shin juga menurunkan Malik Risaldi untuk pertama kalinya sebagai starter setelah penyerang sayap Persebaya itu hanya menghangatkan bangku cadangan saat Indonesia melawan Irak dan Filipina pada dua laga terakhir putaran kedua, Juni lalu.
Dalam formasi 3-4-3 yang juga bisa menjadi 5-2-3, Shin menurunkan Maarten Paes sejak menit awal setelah sang pemain dipastikan pulih dari cedera.
Dalam posisi tiga bek tengah, Rizky Ridho tak diturunkan. Di sini, Shin menurunkan Jordi Amat bersama Jay Idzes dan Mees.
Di sebelah kanan dan kiri ketiga bek tengah itu, Shin memercayakan Sandy Walsh sebagai bek kanan dan Calvin Verdonk sebagai bek kiri.
Lalu, di posisi tengah diisi duet melawan Arab Saudi pada laga pertama, yaitu Thom Haye dan Ivar Jenner.
Untuk tiga depan, Malik akan bahu-membahu bersama Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick yang masih menjadi andala di juru gedor.
Sementara itu, pelatih Dragan Talajic hanya melakukan satu perubahan dari laga terakhir melawan Jepang ketika Bahrain dibantai 0-5.
Satu perubahan yang dilakukan Talajic adalah di lini pertahanan dengan memasukkan Waleed Alhayam menggantikan Sayed Baqer.
Susunan pemain kedua tim:
Bahrain:Ebrahum Lutfalla, Amine Benaddi, Waleed Alhayam (C), Vincent Emmanuel, Abdulla Alkhalasi, Abbas Fadhel Alasfoor, Ali Madan, Mohamed Marhoon, Ali Haram, Komail Alaswad, Mahdi Abdul Jabar Hasan.
Pelatih: Dragan Talajic.
Indonesia:Maarten Paes, Mees Hilgers, Jay Idzes, Jordi Amat, Sandy Walsh, Calvin Verdonk, Thom Haye, Ivar Jenner, Malik Risaldi, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.
Pelatih: Shin Tae-yong.
- Baca Juga: Kemenangan Tutup “Caretaker” Nistelrooy
- Baca Juga: Amorim Mesti Bangkitkan Manchester United
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Mitra Strategis IKN, Tata Kelola Wisata Samarinda Diperkuat
- 2 Amunisi Sehat, Khofifah-Emil Dapat Dukungan Nakes Muda Jatim!
- 3 Semoga Hasilkan Aksi Nyata, Konferensi Perubahan Iklim PBB COP29 Akan Dimulai di Azerbaijan
- 4 Kepala OIKN Sudah Dilantik, DPR Harap Pembangunan IKN Lebih Cepat
- 5 Keren! Petugas Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan
Berita Terkini
- Fenomena "Supermoon" Muncul, BMKG Ingatkan Masyarakat Akan Potensi Banjir Rob
- Kemkomdigi Telah Tutup 6.148 Konten Judi “Online”
- Terungkap, Saiful Mujani Akui soal Chat untuk Pecat Poltracking dari Persepi
- Lemhannas Kaji Kondisi Geopolitik hingga Hilirisasi untuk 100 Hari Pertama
- Mensesneg: Kebijakan Presiden Penghapusan Utang UMKM Hasil Evaluasi Kemensetneg