Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kebakaran di Amazon I Brasil Larang Pembakaran Lahan Selama Dua Bulan

PBB Ingin Segera Atasi Kebakaran

Foto : AFP/HO /Ministerio de Comunicacion de Bolivia

Padamkan Kebakaran l Presiden Bolivia, Evo Morales, menyiramkan air saat terjadi kebakaran di wilayah Santa Rosa di selatan lembah Amazon pada Rabu (28/8). Kebakaran hutan di wilayah Amazon yang ada di Bolivia telah mencapai 1,2 juta hektare sepanjang tahun ini.

A   A   A   Pengaturan Font

Sekjen PBB meminta masyarakat dunia turut membantu mengatasi krisis kebakaran di Amazon karena hutan hujan terbesar di dunia yang sangat penting untuk menjaga iklim global agar tetap stabil.

YOKOHAMA - Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Antonio Guterres, pada Kamis (29/8) menyerukan segera dilaksanakannya pertemuan negara-negara kunci untuk menggalang dukungan untuk mengatasi kebakaran hutan hujan di Amazon. Dalam pernyataannya, Sekjen Guterres menyebut situasi kebakaran di Amazon amat menghancurkan dan situasi yang sangat serius.

Berbicara di sela-sela konferensi pembangunan Afrika di Yokohama, Sekjen Guterres pun mendesak masyarakat internasional untuk berbuat lebih banyak untuk memadamkan lebih dari 83.000 kebakaran yang terjadi tahun ini, yang lebih dari setengahnya melalap di lembah Amazon yang luas.

"Kami sangat mengimbau mobilisasi sumber daya dan kami telah melakukan kontak dengan negara-negara untuk melihat apakah, selama sesi pertemuan tingkat tinggi Sidang Majelis Umum PBB, mungkin ada pertemuan yang ditujukan untuk mobilisasi dukungan ke Amazon," kata Guterres kepada awak media.

Pernyataan Guterres dikaitkan dengan akan berkumpulnya para pemimpin dunia yang diharapkan berkumpul di New York, Amerika Serikat (AS) untuk menghadiri Sidang Umum tahunan PBB mulai 23 hingga 30 September.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top