Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PBB dan Partai Golkar Bahas Formasi Koalisi

Foto : istimewa

Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra

A   A   A   Pengaturan Font

Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengatakan pertemuan dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto membahas soal kemungkinan formasi koalisi partai politik (parpol) untuk pemilu presiden (pilpres) 2024.

JAKARTA - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengatakan pertemuan dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto membahas soal kemungkinan formasi koalisi partai politik (parpol) untuk pemilu presiden (pilpres) 2024.

"Kami bahas tentang kemungkinan-kemungkinan formasi koalisi, khususnya koalisi dalam pemilihan presiden dan wakil presiden," kata Yusril di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, kemarin.

Yusril menyebut pada pilpres formasi parpol akan terbentuk untuk mendukung calon presiden dan calon wakil presiden guna memenuhi ambang batas pencalonan presiden (presidential threshold), sedangkan pemilu legislatif (pileg) masing-masing partai politik berjalan sendiri atau terpisah.

"Tetapi dalam pilpres akan terbentuk satu koalisi, koalisi atas hasil pemilu 2019 lalu maupun juga formasi baru dari partai-partai yang lalu ikut dalam pemilu tahun 2004 atau partai-partai yang ikut Pemilu 2019 tidak mempunyai kursi di parlemen," ucapnya.

Dalam pertemuan tersebut, lanjut dia, PBB dan Partai Golkar juga membahas hal-hal yang terkait dengan penyelenggaraan Pemilu 2024, salah satunya harapan agar pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan tersebut terselenggara tepat waktu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top