Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Tri Hari Suci

Paus Fransiskus Basuh Kaki 12 Tahanan Wanita pada Perayaan Kamis Putih

Foto : VATICAN MEDIA/AFP

TELADANI SIKAP KERENDAHAN HATI YESUS KRISTUS I Pemimpin umat Katolik sedunia, Paus Fransiskus membasuh dan mencium kaki 12 narapidana wanita, di Penjara Rebibbia, Roma, Italia, pada Kamis (28/3) waktu setempat. Upacara membasuh dan mencium kaki narapidana ini dilakukan Paus Fransiskus ketika memimpin Misa Kamis Putih menjelang perayaan Paskah untuk meneladani sikap kerendahan hati Yesus Kristus pada malam sebelum Yesus disalib.

A   A   A   Pengaturan Font

ROMA - Pemimpin umat Katolik sedunia, Paus Fransiskus, saat mengawali perayaan tri hari suci Kamis Putih membasuh kaki 12 wanita yang mendekam di penjara Roma, pada Kamis (28/3) waktu setempat. Paus yang sering memohon belas kasihan kepada para tahanan itu memilih tahanan wanita sebagai simbol pembasuhan 12 murid Yesus dalam perjamuan suci terakhir sesaat sebelum ditangkap dan disalibkan.

Seperti dikutip dari Yahoo News, imam dari tarikat Jesuit asal Argentina itu mengunjungi penjara wanita Rebibbia di pinggiran timur laut Ibu Kota Italia, di mana ia melakukan ritual yang sama pada 2015 lalu.

Namun, pada Kamis ini adalah pertama kalinya Paus berusia 87 tahun itu mendedikasikan ritual tahunannya selama Pekan Suci hanya untuk perempuan.

Sambil duduk di kursi roda, Paus membasuh kaki setiap tahanan, beberapa di antaranya menangis, sebelum mengeringkannya dengan handuk dan mencium mereka.

"Kita semua mengalami kegagalan kecil, kegagalan besar," kata Paus dalam homili dadakan pada misa yang diadakan di halaman penjara yang menampung sekitar 370 wanita. "Tetapi, Tuhan selalu menunggu kita, dengan tangan terbuka, dan Dia tidak pernah lelah untuk memaafkan," tambahnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top