Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Myanmar I AS, Inggris, dan Kanada Umumkan Sanksi Baru pada Pendukung Junta

Pasukan Junta Bombardir Kota Perbatasan

Foto : AFP

Serangan Balik l Sejumlah misil ditembakkan dari pangkalan militer junta di kota perbatasan Lashio di Negara Bagian Shan, Myanmar, pada Sabtu (28/10) lalu. Pada Rabu (1/11), pasukan junta dilaporkan telah melakukan serangan balik terhadap aliansi kelompok etnis bersenjata di kota perbatasan itu.

A   A   A   Pengaturan Font

Jet tempur junta Myanmar telah membombardir sebuah kota perbatasan di Negara Bagian Kachin. Junta mengatakan aksi itu sebagai sebuah serangan balik untuk memerangi kelompok etnis bersenjata.

YANGON - Militer Myanmar melancarkan serangan udara, membom wilayah yang dikuasai kelompok etnis bersenjata di perbatasan dengan Tiongkok, kata juru bicara pemberontak kepada kantor berita AFP pada Rabu (1/11).

Serangan tersebut terjadi ketika militer berupaya memerangi aliansi kelompok bersenjata di wilayah utara dimana junta telah kehilangan kekuasaannya dan merupakan lokasi bagi investasi Tiongkok.

"Sebuah jet militer menyerang sebuah lokasi dekat Kota Laiza di Negara Bagian Kachin pada pukul 12.45 waktu setempat," kata juru bicara Tentara Kemerdekaan Kachin (KIA), Kolonel Naw Bu, kepada AFP.

Naw mengatakan belum ada rincian mengenai korban jiwa dalam serangan itu, dan menambahkan bahwa serangan itu terjadi sehari setelah sebuah jet tempur menjatuhkan tiga bom di Laiza hingga menewaskan satu orang dan melukai dua belas orang lainnya.

Pada Selasa (31/10), seorang tentara dan petugas keamanan tewas ketika KIA berusaha merebut jalan utama di Negara Bagian Kachin, menurut surat kabar Global Light of New Myanmar yang dikendalikan junta.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top