Partai Komeito Tunjuk Tetsuo Saito sebagai Pemimpin Baru
Pemimpin baru Partai Komeito, Tetsuo Saito
Foto: Jiji PressTOKYO - Partai Komeito, mitra koalisi junior dari partai berkuasa utama di Jepang, Partai Demokratik Liberal (LDP), secara resmi menunjuk Menteri Pertanahan Tetsuo Saito sebagai pemimpin barunya dalam konvensi luar biasa partai pada Sabtu (9/11).
Konvensi tersebut secara mufakat menyetujui pengangkatan Menteri Pertanahan, Infrastruktur, dan Transportasi Saito sebagai ketua Partai Komeito.
Langkah tersebut dilakukan setelah Saito ditunjuk dalam sebuah rapat yang dihadiri anggota eksekutif partai pada Kamis (7/11) sebagai pengganti ketua partainya yang akan lengser, Keiichi Ishii.
Ishii telah mengumumkan niatnya untuk mengundurkan diri sebagai tanggung jawab atas kemunduran partainya dalam pemilihan Majelis Rendah bulan Oktober, di mana ia kehilangan kursinya di majelis tersebut.
Saito mengatakan kepada wartawan setelah konvensi bahwa hasil pemilu menunjukkan Komeito mungkin tidak merasakan adanya krisis atas isu politik dan uang. Ia menambahkan partainya gagal memahami sepenuhnya kemarahan publik. SB/NHK/I-1
Berita Trending
- 1 Mitra Strategis IKN, Tata Kelola Wisata Samarinda Diperkuat
- 2 Semoga Hasilkan Aksi Nyata, Konferensi Perubahan Iklim PBB COP29 Akan Dimulai di Azerbaijan
- 3 Kepala OIKN Sudah Dilantik, DPR Harap Pembangunan IKN Lebih Cepat
- 4 Keren! Petugas Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan
- 5 Empat Paslon Adu Ide dan Pemikiran pada Debat Perdana Pilgub Jabar