Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Jakarnaval 2019

Parade "Transformer" hingga MRT

Foto : ANTARA/YULIUS SATRIA WIJAYA

PARADE KENDARAAN HIAS l Sebanyak 65 kendaraan hias diarak dalam parade Jakarnaval 2019. Ada yang dihias ondel-ondel, miniatur lapangan banteng, patung Pancoran, hingga kereta Moda Raya Terpadu (MRT), Minggu (30/6).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kendaraan "transformer" milik Unit Pelaksana Kebersihan (UPK) Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta hingga "MRT" turut memeriahkan parade kendaraan hias Jakarnaval 2019, Minggu sore (30/6).

Kendaraan nomor urut 60 yang dijuluki "Transformer" sebenarnya adalah kendaraan alat berat ekskavator jenis spider yang beratraksi dengan menunjukkan kemampuan manuvernya. Alat tersebut menjadi target warga untuk diabadikan menggunakan ponsel pintar.

Warga menyebut kendaraan berat tersebut "transformer" karena aksi manuvernya dapat mengangkat keempat rodanya serta "memainkan" alat keruknya mirip dengan aksi mobil yang bisa berubah menjadi robot di film Transformers.

Salah seorang warga yang menyaksikan atraksi tersebut, Ade, mengaku baru mengetahui bahwa UPK Badan Air DKI Jakarta mempunyai spider tersebut.

"Bagus ya, ternyata Jakarta punya alat canggih seperti itu untuk membersihkan sampah-sampah," kata Ade yang turut mengabadikan atraksi "transformer".
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top