Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Industri Kerajinan I Pelaku Industri Diajak Ekspansi ke Luar Jawa

Palu Dijadikan Basis Furnitur

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Dijelaskan Airlangga bahwa Kemenperin telah membangun fasilitas Pusat Inovasi Rotan Nasional (PIRNas) yang berlokasi di Kawasan Industri Palu. PIRNas yang telah diresmikan dan beroperasi sejak 2014 ditujukan sebagai basis pengembangan rotan nasional, khususnya untuk desain dan teknologi produksi produk rotan.

PIRNas juga dilengkapi dengan mesin-mesin dengan teknologi baru serta gudang penyimpanan produk. Dengan fasilitas yang ada, industri dari Cirebon dapat memanfaatkan fasilitas tersebut untuk memproduksi komponen di lokasi yang dekat dengan bahan baku. "Industri dari Cirebon tinggal bawa pekerja dan mesin lain yang dibutuhkan, nanti di sini tinggal perakitan dan finishing. Dengan begitu, Cirebon bisa menjadi bagian dari rekonstruksi Palu," tambah Airlangga.

Strategi ini, tambah Airlangga diharapkan dapat memperkuat kembali poros Palu-Cirebon sebagai pusat bahan baku dan pusat industri furnitur rotan. Dengan demikian, masyarakat di Palu yang dekat dengan bahan baku juga bisa merasakan hasil industri rotan.

Ekspor industri furnitur di tahun 2015 mencapai sebesar 1,71 miliar dollar AS, namun menurun pada 2016 menjadi 1,61 miliar dollar AS, dan sebesar 1,63 miliar dollar AS pada 2017. Tahun ini juga ekspor furnitur kemungkinan tidak mencapai target.

Sementara itu, nilai perdagangan furnitur dunia berdasarkan data CSIL sebesar 130 miliar dollar AS pada 2015, 131 miliar dollar AS pada 2016, dan 138 miliar dollar AS pada 2017.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top